Di Semarang, Lapas Cilacap ikuti Desk Evaluasi Pembangunan ZI Menuju WBK

    Di Semarang, Lapas Cilacap ikuti Desk Evaluasi Pembangunan ZI Menuju WBK
    Di Semarang, Lapas Cilacap ikuti Desk Evaluasi Pembangunan ZI Menuju WBK

    SEMARANG - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Cilacap Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah mengikuti kegiatan Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani oleh Tim Penilai Internal (TPI) Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI. Rabu (25/05/2022)

    Bertempat di Aula Lantai III Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, kegiatan tersebut dihadiri oleh 5 orang TPI, yang diketuai oleh Ami Amatunnisa selaku Pengendali Teknis dan diikuti oleh Kepala Lapas Kelas IIB Cilacap, Wisnu Hani Putranto, Ketua Tim ZI, dan Koordinator serta seluruh Anggota Tim Pokja Pembangunan Zona Integritas Lapas Kelas IIB Cilacap.

    Kegiatan diawali dengan Kepala Lapas Kelas IIB Cilacap, Wisnu Hani Putranto yang memperkenalkan para Tim Pokja Pembangunan Zona Integritas Lapas Kelas IIB Cilacap. Kemudian dilanjutkan dengan penampilan Video Profil , Tim Yel-Yel dan Jingle Pembangunan ZI Lapas Kelas IIB Cilacap yang dipimpin langsung oleh Ketua Tim ZI Reza Ibnu Wibowo, dihadapan TPI.

    Selanjutnya, Kalapas memaparkan terkait Maskot Lapas Kelas IIB Cilacap yaitu "Si Lincah" diikuti dengan Paparan terkait Pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas disampaikan oleh Kepala Lapas Kelas IIB Cilacap, Wisnu Hani Putranto selaku Pimpinan Satuan Kerja. 

    Usai paparan yang disampaikan Kepala Lapas, dilanjutkan dengan pertanyaan-pertanyaan seputar pemenuhan Data Dukung pada LKE, Inovasi-Inovasi hingga bagaimana implementasinya di lapangan yang diberikan oleh Tim Penilai Internal. Secara bergantian, pertanyaan-pertanyaan tersebut dijawab dengan baik oleh Kepala Lapas dan Koordinator masing-masing Tim Pokja. 

    Berbagai saran dan arahan diterima oleh Lapas Kelas IIB Cilacap yang dievaluasi oleh TPI pada pelaksanaan Desk Evaluasi ini. Seperti beberapa masukan dan arahan yang diberikan Koordinator Tim Penilai Internal, Ami Amatunnisa kepada Tim Pokja Lapas Kelas IIB Cilacap.

    “Video Profil agar dilakukan perbaikan. Tunjukan apa yang menjadi kelebihan Lapas Cilacap dalam video tersebut. Selanjutnya agar segala Inovasi dapat diimplementasikan dengan baik dan berdampak manfaatnya untuk masyarakat, " ujar Ami. 

    Sementaraitu, Kepala Lapas Cilacap, Wisnu Hani Putranto menyampaikan ucapan terimakasih atas saran dan arahan dari Tim Penilai Internal (TPI) dalam melakukan Evaluasi Pembangunan ZI WBK di Lapas Kelas IIB Cilacap. 

    "Penilaian yang di lakukan oleh Tim Penilai Internal terkait Pembangunan ZI WBK ini sangat kami apresiasi. Semoga hal ini menjadi langkah awal yang baik, untuk melakukan pelayanan kepada masyarakat tanpa korupsi, dan Lapas Kelas IIB Cilacap berhasil mendapat predikat WBK (Wilayah Bebas Korupsi) di tahun 2022 ini" ujar Wisnu.

    (N.Son/***)

    jawa tengah Semarang
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungi TMMD Reguler ke-113 Kodim 0732/Sleman,...

    Artikel Berikutnya

    Jurnalis Nasional Indonesia (JNI) Mengucapkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Langkah Preventif Lapas Permisan Terhadap Gangguan Keamanan dan Ketertiban
    Kontrol Area Lingkungan Lapas Permisan, Terapkan Prinsip Awas Jangan - Jangan
    WBP Lapas Semarang Terima Sertifikat dari BBPVP dan dinyatakan Kompeten dalam Pelatihan Basic Barista
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Babinsa Wonosari Klaten Hadiri Rapat Koordinasi Linmas Desa Sidowarno, Persiapan Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami